Episode 10 – 1~31 Maret: Hari Gajian

Setelah datangnya bulan Maret, aku mulai memikirkan tentang suatu masalah. Itu adalah cara untuk menghasilkan lebih banyak uang buat gacha yang lebih banyak.

‘Aku yang sekarang ini punya banyak kemampuan yang nggak dimiliki orang normal. Aku nggak terlahir pintar tapi dengan bantuan dari “Thought Acceleration”, rasa-rasanya aku jadi tambah pintar. Aku bisa merasakan kalau ingatanku jadi tambah bagus. Menurutku, bahkan aku akan bisa lulus tes sulit buat pengacara atau akuntan!’

Setelah mempertimbangkan pengetahuan baru yang aku temukan, akhirnya, aku putuskan pada cara paling efisien untuk menghasilkan uang. Yaitu dengan…

menemukan kerja paruh waktu sebanyak mungkin!

‘Aneh, kenapa aku ngerasa kalo “Thought Acceleration” nggak ngefek sama sekali?’

Yang mana pun itu, aku segera mengambil sebuah majalah dengan daftar pekerjaan dan kemudian mulai mencari pekerjaan paruh waktu.

Penataan Jurnal, Pemusnahan Barang, Packing, Opening Restoran dll. Aku melamar semuanya yang bisa langsung menghasilkan uang. Biasanya aku akan bekerja di sana setelah menyelesaikan kerja di lahan konstruksi atau saat hari liburku.

Ujung-ujungnya…

Aku kewalahan…

Aku rusak secara fisik dan mental. Pada akhirnya, aku memutuskan untuk membuang ide tersebut. Dan di tengah bulan, aku berhasil menabung 140.000 YEN.

Aku memutar gacha 14 kali.

Sihir Air (I) R
Sihir Petir (I) R
Sihir Angin (I) R
Sihir Penguatan (I) R
Sihir Penyembuhan (I) R
Detection (I) R
Magic Aptitude (I) R
Strength Increase (I) R
Appraisal (I) R
Cold and Heat Resistance (I) R
Imitation (I) SR
Class Slate: Knight R
Class Slate: Magician R
Class Slate: Beast Master R

“YEY! “Sihir Penyembuhan”!”

‘Aku yakin itu ada. Aku senang tebakanku benar. Kalau aku terluka, aku bisa makai ini buat nyembuhin diri atau orang lain.’

Aku segera mengetes apakah bisa memulihkan stamina juga, tapi yang terjadi nggak seperti yang diharapkan.

satu-satunya SR yang aku dapat kali ini adalah skill “Imitation”. Yang efeknya, membuatku bisa menyalin kemampuan dan gaya bertarung orang lain.

◇◇◇◇◇◇◇◇

31 Maret: Hari Gajian.

Akhirnya musim dingin akan berakhir, dan udara mulai menghangat. Aku penasaran apa ini efek dari Cold and Heat Resistance, soalnya musim dingin kali ini nggak terasa sedingin itu. Kurasa itulah bukti kegunaan skill tersebut.

Karena Februari nggak terlalu ada kerjaan, uang yang aku tabung bulan ini hanyalah 130.000 YEN. ‘Aku rasa ini adalah salah satu kontra bekerja upah per jam.’

Yang mana pun itu, aku memasukkan semua uang ke dalam gacha.

Sihir Petir (I) R
Sihir Cahaya (I) R
Sihir Penyembuhan (I) R
Sihir Penguatan (I) R
Physical Resistance (I) R
Mind Defense (I)
Stealth (I) R
Divine Protection (I) SR
Hostility Detection (I)
Class Slate: Explorer R
Class Slate: Assassin SR

“Divine Protection!”

Efeknya, menaikkan luck-ku. Aku cuma berharap bisa dapat skill ini lebih awal. Dengan ini, aku mungkin punya rate yang bagus untuk mendapatkan SR atau SSR.

Kali ini aku juga dapat “Mind Defense”. Setelah menggunakan Appraisal pada itu, ini yang muncul [Melindungi Anda dari Mind Attack dan mengurangi stress].

‘Kemungkinan ini adalah skill ultimate di kehidupan saat ini! Rasanya aku pengen dapet skill ini sebanyak mungkin.’

Sedangkan dalam kategori lempengan class, “Assassin” pun muncul.

Sejujurnya, aku rasa ini yang paling serem.

Setelah memakan semua dan menata status-ku, tampilannya jadi begini.

Classless Lv1
HP 44/44
MP ∞/∞
Strength 19.6 → 21
Defense 13 → 14
Magic Defense 22.4
Agility 15.4 → 16.5
Dexterity 16.9
Wisdom 23.4
Luck 21 → 23.1

[Skill Unik]
Manipulasi Ruang dan Waktu
Infinite Magic Power

[Skill]
Appraisal (III)
Detection (V)
Strength Increase (V)
Clairvoyance (IV)
Magic Enchant (III)
Cold and Heat Resistance (III)
Physical Resistance (IV)
Magic Resistance (V)
Magic Aptitude (II)
Growth Speed (II)
Stealth (II)
Agility Increase (V)
Calibration (III)
Intimidation (II)
Thought Acceleration (II)
Telepathy (III)
Hostility Detection (II)
Imitation (I)
Mind Defense (I)
Divine Protection (I)

[Sihir]
Sihir Angin (III)
Sihir Bumi (V)
Sihir Api (IV)
Sihir Cahaya (III)
Sihir Pemanggilan (II)
Sihir Petir (III)
Sihir Air (III)
Sihir Kegelapan (II)
Sihir Penguatan (IV)
Sihir Penyembuhan (II)

‘Bulan depan, aku bakal dapet bonus yang selama ini kunantikan. Aku pengen bisa muter gacha banyak-banyak.’

Tanpa disadari, aku sudah berubah jadi maniak game.


Catatan Penerjemah:
1. Gacha pada taggal 31, mungkin ada yang bertanya ‘kenapa kok cuma 11?’ setelah mengecek raw ternyata memang cuma 11.
2. setelah membandingkan status dengan yang ada bab 9, yang naik tingkat tanpa gacha adalah Stealth, Agility Increase, Calibration, Telepathy, Sihir Api.

Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *